Main Article Content
Abstract
Adapun tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini yaitu; (1) untuk mengetahui pengaruh langsung jejaring sosial dan lingkungan sekolah terhadap motivasi belajar pada Jurusan IPS SMA Negeri di Kabupaten Polewali Mandar, (2) untuk mengetahui pengaruh langsung jejaring sosial, lingkungan sekolah dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi pada Jurusan IPS SMA Negeri di Kabupaten Polewali Mandar, (3) untuk mengetahui pengaruh tidak langsung jejaring sosial dan lingkungan sekolah terhadap prestasi belajar ekonomi melalui motivasi belajar pada Jurusan IPS SMA Negeri di Kabupaten Polewali Mandar. Penelitian ini adalah penelitian ex post facto, jenis penelitian yang proses pengumpulan datanya dilakukan melalui angket dari sejumlah responden.. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel ini adalah random sampling, sampel dalam penelitian ini terdiri dari 152 peserta didik. Instrumen pengukuran yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dan telah divalidasi oleh validitor ahli meliputi: Validasi Isi dan Validasi Empirik. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis jalur. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan; (i) Terdapat pengaruh langsung jejaring sosial dan lingkungan sekolah terhadap motivasi belajar kelas XI pada jurusan IPS SMA Negeri di kabupaten Polewali Mandar. (ii) Terdapat pengaruh langsung jejaring sosial, lingkungan sekolan dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi pada jurusan IPS SMA Negeri di kabupaten Polewali Mandar. (iii) Terdapat pengaruh tidak langsung jejaring sosial dan lingkungan sekolah terhadap prestasi belajar ekonomi melalui motivasi belajar pada jurusan IPS SMA Negeri di kabupaten Polewali Mandar.
Keywords
Article Details
References
- Dalyono. 2009. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
- Djamarah, Syaiful Bahri. 2002. Psikologi Belajar. PT. Rineka Cipta: Jakarta. 2005. Guru dan Anak Didik Dalam Interaksi Edukatif Suatu Pendekatan Teoretis Psikologis. Rineka Cipta: Jakarta.
- Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung : Pustaka Setia.
- Hamzah B. Uno.2008. Orientasi Baru dalam Psikologi Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.
- Nana Syaodih Sukmadinata. 2009. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Rosdakarya.
- Ngalim Purwanto. 2007. Psikologi Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
- Sugihartono, dkk. 2007. Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: UNY Press.
- Tohirin. 2008. Bimbingan dan Konseling di Sekolah dan Madrasah (berbasis integrasi). Jakarta: Raja Grafindo Persada
References
Dalyono. 2009. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
Djamarah, Syaiful Bahri. 2002. Psikologi Belajar. PT. Rineka Cipta: Jakarta. 2005. Guru dan Anak Didik Dalam Interaksi Edukatif Suatu Pendekatan Teoretis Psikologis. Rineka Cipta: Jakarta.
Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung : Pustaka Setia.
Hamzah B. Uno.2008. Orientasi Baru dalam Psikologi Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.
Nana Syaodih Sukmadinata. 2009. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Rosdakarya.
Ngalim Purwanto. 2007. Psikologi Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Sugihartono, dkk. 2007. Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: UNY Press.
Tohirin. 2008. Bimbingan dan Konseling di Sekolah dan Madrasah (berbasis integrasi). Jakarta: Raja Grafindo Persada